Perkembangan teknologi dan digitalisasi memegang peranan penting pada hampir seluruh aspek kehidupan saat ini. Apalagi di tengah pandemi COVID-19, peran teknologi dan digitalisasi menjadi faktor utama bagi perusahaan di Indonesia untuk tetap mampu menciptakan inovasi baru dan memenuhi kebutuhan barang maupun jasa bagi masyarakat Indonesia. Ssetiap perusahaan juga dihadapkan pada tantangan baru seperti efisiensi, kecepatan, kenyamanan dan kualitas di tengah pandemi ini.
Allianz Indonesia berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah dalam kondisi apapun, termasuk di tengah situasi yang penuh ketidakpastian akibat dari pandemi COVID-19.
Komitmen ini terbukti dalam acara Webinar & e-Awarding Infobank Digital Brand Award 2020 yang bertemakan “Managing The Uncertainty - Accelerating Digital Transformation in Pandemic”. Dalam acara yang diselenggarakan oleh Majalah Infobank bersama Insentia Research, Allianz Life Indonesia menerima penghargaan Digital Brand Award 2020 peringkat kedua dengan ketegori Perusahaan Asuransi Jiwa Konvensional Premi Bruto IDR 10T sampai dengan <15T dan Allianz Utama Indonesia mendapat peringkat pertama untuk kategori Perusahaan Asuransi Umum Konvensional Premi Bruti IDR 750M sampai dengan <1T (15/5).
Infobank Digital Brand Award 2020 merupakan sebuah ajang penghargaan online dan juga sharing session with digital company leader, yang diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada perusahaan yang telah berhasil memiliki indeks digital brand tertinggi pada kelompoknya masing-masing, baik corporate brand maupun product brand.
Metode yang digunakan oleh Majalah Infobank bersama dengan Isentia Research dalam megukur indeks persepsi brand perusahaan-perusahaan digital melalui media monitoring dan Isentia brandtology. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan, Allianz Indonesia menduduki indeks digital brand tinggi untuk kategori asuransi jiwa konvensional dan asuransi umum konvensional.
Penghargaan ini akan semakin memperkuat komitmen Allianz Indonesia untuk selalu berinovasi dan memberikan kemudahan serta kenyamanan bagi nasabah dalam kondisi apapun.