11 November 2020 – Kompetisi EMPOWERED 3.0 (Economic Empowerment for Entrepreneurs with Disability) kolaborasi Allianz Indonesia melalui Yayasan Allianz Peduli, bersama Principal Asset Management kini memasuki tahap akhir. Sepuluh pelaku UMKM yang terpilih, telah menyelesaikan masa pendampingan dan pelatihan mereka yang dimulai sejak Juli 2020. Progres setiap peserta dipantau dengan baik, dan digunakan sebagai dasar penilaian untuk menentukan tiga rencana usaha terbaik dari kompetisi ini. Puncak penutupan acara berlangsung dalam Webinar Pemberdayaan UMKM Difabel di Tengah Pandemi pada 11 November 2020.
“Inisiatif yang dilakukan Allianz Indonesia dan Principal Asset Management untuk memberikan semangat bagi para disabilitas ini sangat kami hargai, dan semoga inisiatif ini dapat diikuti oleh usaha besar lain dalam berbagai program kemitraannya. Apa yang telah seluruh peserta lakukan juga membawa kebanggaan bagi kami bahwa UMKM dapat memberikan sumbangan besar bagi kesejahteraan masyarakat luas. Ini semua akan menambah keyakinan dan semangat kami untuk terus berjuang mendorong tumbuhnya UMKM, sehingga dapat berperan lebih besar dalam skala global,” kata Victoria br. Simanungkalit, Deputi Bidang Produksi dan Pemasaran Kementerian Koperasi dan UMKM, Republik Indonesia, dalam sambutannya saat membuka webinar.
Kompetisi EMPOWERED 3.0 sendiri adalah program pendampingan dan pengembangan usaha untuk pemberdayaan masyarakat difabel agar dapat mandiri, produktif, dan bisa memiliki pendapatan yang layak, sesuai dengan skill dan kemampuan yang dimiliki. Melalui kompetisi ini, pelaku UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) penyandang difabilitas, utamanya yang berdomisili di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah, dapat menerima pendampingan dan pengembangan usaha dari tim mentor yang berkompetensi dari Allianz Indonesia dan Principal Asset Management.