apa itu asuransi

Apa itu Asuransi? Ketahui Manfaat, dan Jenis-Jenisnya

5 Agustus 2024 | Allianz Indonesia
Apa itu asuransi? Apa benar memiliki asuransi bermanfaat untuk hidup kamu? Apa saja jenis-jenis? Cari tahu semuanya di sini, agar kamu bisa mengoptimalkan polis asuransimu.
Asuransi merupakan salah satu bentuk perlindungan finansial yang kamu miliki. Karena termasuk perlindungan, asuransi tentu saja memiliki manfaat. Namun, kamu sebaiknya mengetahui terlebih dahulu jenis-jenis asuransi agar tidak salah pilih. Dengan begitu, kamu bisa merasakan manfaatnya secara maksimal. Berikut adalah penjelasan lebih detail tentang apa itu asuransi, fungsi dan manfaatnya, serta jenis-jenisnya.
Asuransi adalah perjanjian perlindungan yang dilakukan antara pihak penyedia asuransi sebagai penanggung dan nasabah sebagai tertanggung. Kamu akan disebut sebagai nasabah jika sudah membayar premi kepada perusahaan asuransi. Sebagai perlindungan jangka panjang, asuransi akan membangun keamanan finansial terhadap berbagai risiko di masa mendatang dan risiko tertentu yang sudah dijanjikan sebelumnya, sesuai dengan yang tercantum pada polis.

Ada beberapa fungsi yang diberikan oleh asuransi untuk kamu, yaitu sebagai berikut:

  • Memberikan perlindungan finansial dari berbagai risiko kehidupan yang bisa muncul secara tidak terduga
  • Memberikan jaminan perlindungan untuk keluarga, khususnya jika terjadi risiko kematian
  • Melindungi kesehatan mental dan fisik ketika mengalami kecelakaan
  • Menyimpan dana dengan aman, yang bisa digunakan untuk rencana di masa depan
  • Membantu pengusaha lebih fokus pada bisnis yang dijalankan karena usahanya sudah terlindungi asuransi
Berikut adalah beberapa manfaat yang dirasakan jika kamu memiliki asuransi.
Dengan asuransi, kamu akan merasa aman dan pikiran menjadi lebih tenang karena tidak perlu khawatir jika terjadi risiko yang tak terduga. Apalagi jika kejadian tersebut bisa membuat kamu mengeluarkan biaya besar, seperti jatuh sakit atau kecelakaan.
Saat mengalami risiko tak terduga, kamu mungkin membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk kembali pulih. Jika memiliki asuransi, kamu akan mendapatkan perlindungan finansial sehingga tetap mampu bertahan untuk melanjutkan kehidupan.

Manfaat asuransi akan sangat terasa jika nasabah yang berstatus sebagai pencari nafkah meninggal dunia. Berkat premi asuransi yang telah dibayarkan, ahli waris atau penerima manfaat akan memperoleh santunan yang dapat digunakan untuk melanjutkan hidup.

Selain itu, asuransi juga membuat kamu bisa lebih mudah memperoleh akses ke layanan kesehatan yang berkualitas, tanpa perlu khawatir akan beban finansial.

 

Berkat asuransi, kamu sebagai pemilik usaha bisa mengelola risiko bisnis dengan menyerahkan sebagian dari risiko tersebut kepada perusahaan asuransi. Dengan membayar premi asuransi, kamu dapat menghindari kerugian finansial yang besar jika terjadi kejadian yang tidak diinginkan pada bisnis yang dijalankan.

Selain mengharapkan dana pensiun dari pemerintah dalam bentuk Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan atau dari kantor, kamu juga bisa mempersiapkannya dalam bentuk asuransi.

Ada asuransi yang memberikan masa pertanggungan hingga nasabah memutuskan untuk pensiun. Dana pensiun yang diperoleh dari asuransi ini bisa membantu kamu menjalani kehidupan semasa pensiun.

Selain dana pensiun, juga terdapat solusi mudah bagi generasi muda yang menyediakan manfaat hidup (living benefit), melalui produk asuransi syariah, AlliSya LegacyMax. Manfaat tersebut dapat digunakan peserta saat masih hidup untuk berbagai kebutuhan pribadi maupun keluarga, termasuk tambahan biaya semasa pensiun.

Manfaat ini mulai bisa ditarik dananya dari akhir tahun polis ke-15 atau ke-25, bergantung pada usia pihak yang diasuransikan pada tanggal polis mulai berlaku. Manfaat hidup ini merupakan penerapan dari konsep dana tanahud, yang fatwanya dikeluarkan oleh DSN MUI pada akhir 2023.

Agar kamu tidak salah pilih dan bisa mendapatkan manfaat yang maksimal, berikut adalah jenis-jenis asuransi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhanmu.
Apa itu asuransi jiwa? Sesuai dengan namanya, ini adalah produk asuransi yang memberikan uang pertanggungan pada risiko kematian yang dialami oleh tertanggung, sesuai kesepakatan yang tercantum pada polis. Produk ini bisa memberikan fungsi finansial pada tertanggung atas kematiannya, sehingga ahli waris akan menerima sejumlah uang pertanggungan dari asuransi jiwa yang dimilikinya.
Asuransi ini berguna untuk memberikan perlindungan finansial terhadap biaya medis dan perawatan kesehatan yang kamu lakukan. Biaya yang biasanya ditanggung oleh asuransi kesehatan adalah biaya rawat inap, rawat jalan, pemeriksaan, obat-obatan, dan biaya lainnya terkait pengobatan dan/atau perawatan yang dijalankan
Asuransi ini memberikan jaminan perlindungan yang komprehensif atas kerugian akibat musibah atau bencana alam yang menimpa tempat usaha, seperti kebakaran, kerusuhan, pencurian, dan sebagainya. Jaminan tempat usaha ini meliputi kantor, pusat pendidikan, salon kecantikan, rumah sakit atau klinik, restoran, toko, hotel, dan jenis usaha lainnya.
Ini adalah jenis asuransi yang memberikan perlindungan maksimal bagi hunian keluarga yang komprehensif, mulai dari dinding, atap, lantai, garasi, hingga pagar rumahmu, juga memberikan perlindungan untuk isi bangunan tempat tinggal, termasuk peralatan elektronik dan furniture di rumah kamu dan keluarga.

Asuransi kendaraan memberikan jaminan perlindungan pada kendaraan bermotor yang dimiliki dari risiko yang tidak diinginkan. Misalnya kehilangan, kecelakaan, perusakan oleh pihak lain, dan sebagainya.


Setelah tahu apa itu asuransi, sekarang saatnya untuk mencari perusahaan asuransi yang tepat untuk kamu. Salah satunya adalah Allianz yang hadir untuk memenuhi kebutuhan asuransi kamu dan keluarga, mulai dari asuransi jiwa, kesehatan, asuransi jiwa dan kesehatan berbasis syariah, serta asuransi kendaraan dan asuransi rumah.

Author: Allianz Indonesia
Allianz memulai bisnisnya di Indonesia dengan membuka kantor perwakilan di tahun 1981. Kini Allianz Indonesia hadir untuk bisnis asuransi umum, asuransi jiwa, kesehatan, dana pensiun dan asuransi syariah yang didukung oleh lebih dari 1.400 karyawan dan lebih dari 20.000 tenaga penjualan dan ditunjang oleh jaringan mitra perbankan dan mitra distribusi lainnya untuk melayani lebih dari 7 juta tertanggung di Indonesia.
Pilihan Artikel yang direkomendasikan

Nov 08, 2023

Okt 26, 2023