Top Agent Award AAJI (TAA AAJI)
Dengan mengangkat tema “Yang Muda, Baru, dan Berbeda”, pada tanggal 10 - 11 Agustus 2016 kembali diselenggarakan Top Agent Awards (TAA) AAJI. Acara yang digelar pun beragam, mulai dari seminar motivasi, kegiatan sosial (CSR), dan malam penghargaan. Kali ini, Medan dipilih menjadi tempat untuk merayakan prestasi para agen asuransi jiwa terbaik se-Indonesia. Pilihan tema tersebut berkaitan erat dengan upayaindustri asuransi Indonesia yang ingin lebih banyak merangkul generasi muda, baik dari segi nasabah maupun agen. Saat ini sebanyak 513.000 agen berlisensi telah terdaftar dalam keanggotaan AAJI yang 30%-nya merupakan agen berusia 26-30 tahun. Berbicara mengenai generasi muda, berarti dibutuhkan usaha kita untuk lebih dekat dengan dunia mereka, yakni melalui teknologi. Oleh karena itu, AAJI pun turut berkomitmen dan mendukung perusahaan asuransi di Indonesia dalam memanfaatkan teknologi. Seperti gayung bersambut, upaya Allianz untuk mengedepankan teknologi dalam roda bisnisnya pun sejalan dengan cita-cita regulator dalam hal ini AAJI. Industri asuransi diprediksi akan segera memasuki babak baru yang membutuhkan berbagai inovasi. Di sinilah salah satu fungsi digitalisasi yang diharapkan dapat memperbesar kesempatan agar bisnis asuransi dapat tumbuh lebih subur di Indonesia.
Melalui acara ini AAJI mengajak seluruh pelaku industri, khususnya para agen asuransi jiwa memiliki semangat seperti generasi muda, selain tentunya semakin giat mengajak para generasi muda agar bergabung dalam keagenan. Lebih jauh lagi, melalui TAA AAJI 2016 akan lebih banyak lagi para agen dan masyarakat yang terinspirasi bahwa agen asuransi jiwa adalah profesi yang mulia dan sangat menjanjikan dari segi penghasilan.